OtoHub.co - Forum Wartawan Otomotif Indonesia (Forwot) kembali menggelar ajang penghargaan tahunan Forwot Car of The Year (FCY) 2025 (16/12).
Penghargaan ini menjadi salah satu barometer penilaian mobil terbaik di Indonesia. (16/12)
Pada malam penganugerahan tahun ini yang digelar di kawasan Jakarta Selatan, Mitsubishi Destinator dinobatkan sebagai Forwot Car of The Year 2025.
Sekaligus meraih predikat mobil bermesin pembakaran internal terbaik atau The Best ICE FCY 2025.
Pemilihan Mitsubishi Destinator dilakukan melalui proses seleksi yang ketat dan independen.
Mobil ini dinilai unggul dalam berbagai aspek, mulai dari desain, performa, kenyamanan, hingga nilai keseluruhan yang ditawarkan kepada konsumen Indonesia.
Baca Juga:
Mitsubishi Destinator Sabet Dua Penghargaan di Forwot Car of the Year 2025
Penilaian tersebut dilakukan oleh dewan juri yang terdiri dari editor dan jurnalis otomotif senior dari berbagai media nasional.
Ketua Umum Forwot, Arie Prasetya, mengatakan bahwa FCY merupakan ajang yang dirancang untuk mengapresiasi produk-produk otomotif yang memberikan kontribusi nyata bagi perkembangan industri sekaligus relevan dengan kebutuhan pasar domestik.

Suzuki Indomobil Sales raih penghargaan Best PR
"Forwot Car of The Year bukan sekadar memberikan penghargaan, tetapi juga menjadi refleksi perkembangan industri otomotif Indonesia. Penilaian dilakukan secara objektif dan transparan, dengan mempertimbangkan inovasi, keselamatan, performa, serta nilai yang diterima konsumen," ujar Arie.
FCY sendiri telah diselenggarakan secara konsisten sejak 2009 dan menjadi program flagship dari Forwot. Tidak ada pembatasan kelas maupun segmen kendaraan dalam proses penilaian.
Seluruh teknologi penggerak, mulai dari kendaraan bermesin pembakaran internal, hybrid, plug-in hybrid, hingga kendaraan listrik murni, dinilai dalam satu periode yang sama selama satu tahun peluncuran.
Selain kategori utama, Forwot juga memberikan penghargaan khusus kepada sejumlah model dan pelaku industri otomotif.
Mazda CX-60 Sport dinobatkan sebagai mobil dengan desain terbaik, Suzuki Fronx meraih penghargaan nilai terbaik untuk konsumen, sementara Xpeng X9 mendapatkan apresiasi atas fitur yang dinilai paling menonjol.
Di sisi layanan, Toyota Astra Motor menerima penghargaan sebagai penyedia layanan purnajual terbaik, sedangkan Suzuki Indomobil Sales dianugerahi penghargaan Best PR.

Chery Tiggo 8 CSH raih penghargaan Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV)
Berikut daftar finalis dan pemenang Forwot Car of The Year 2025:
I. ICE
The Best ICE Forwot Car of The Year 2025 Mitsubishi Destinator
Finalist ICE Forwot Car of The Year 2025
Suzuki Fronx
Mazda CX-60 Sport
GWM Tank 300 Diesel
Hyundai Stargazer Cartenz
II. HYBRID
The Best Hybrid Forwot Car of The Year 2025 Suzuki Fronx Hybrid
Finalist Hybrid/Mild Hybrid Forwot Car of The Year 2025
Chery Tiggo Cross CSH
Honda StepWGN
Hyundai Palisade HEV
Toyota Alphard HEV
III. PHEV
The Best PHEV Forwot Car of The Year 2025 Chery Tiggo 8 CSH
Finalist PHEV Forwot Car of The Year 2025
Mazda CX-80 PHEV
Chery Tiggo 9 CSH
Jaecoo J8 ARDIZ SH
Jaecoo J7 SHS
IV. EV
The Best EV Forwot Car of The Year 2025 BYD Atto 1
Finalist EV Forwot Car of The Year 2025
Chery J6 EV
Denza D9
Volkswagen ID Buzz
Xpeng X9
V. Special Category Forwot Car of The Year 2025 Best Design : Mazda CX-60 Sport
Best Value For Money : Suzuki Fronx
Best Feature : Xpeng X9
Best Aftersales Service : Toyota Astra Motor
Best PR : Suzuki Indomobil Sales
