News Yosi SetyoYosi Setyo Jumat, 30 Januari 2026 15:19:19

Baru Tahu, Ini Komentar Jujur Valentino Rossi Setelah Jajal Sirkuit Mandalika

Baru Tahu, Ini Komentar Jujur Valentino Rossi Setelah Jajal Sirkuit Mandalika
Istimewa

Pembalap Valentino Rossi menjajal Pertamina Mandalika International Circuit

OtoHub.co - Legenda MotoGP asal Italia, Valentino Rossi akhirnya untuk pertama kalinya mengaspal di Pertamina Mandalika International Circuit (29/1).

Selain menjajal aspal sirkuit Mandalika di NTB, Rossi juga memantau pelaksanaan program Pertamina Enduro VR46 Riders Academy di Mandalika.

Acara ini tentunya menjadi bagian dari proses pengembangan pelumas yang dijalankan bersama Pertamina Lubricants.

Sepanjang sesi latihan intensif yang berlangsung pada 2930 Januari 2026, motor-motor pembalap jebolan Pertamina Enduro VR46 Riders Academy, termasuk Ducati V4 dan V2, menggunakan oli Pertamina Enduro dalam sesi track day. 

Baca Juga:

Hasil Lelang, Helm AGV Tanda Tangan Legenda MotoGP Valentino Rossi Laku Rp 15 Juta

Pemantauan bersama antara tim teknis Pertamina Lubricants, mekanik Pertamina Enduro VR46 Racing Team, dan Valentino Rossi ini menjadi bagian dari proses evaluasi berkelanjutan dalam pengembangan pelumas dengan performa tinggi.

Istimewa

Persiapan Rossi di pit lane Sirkuit Pertamina Mandalika

Menariknya selain memantau para anak didiknya tes pramusim, Rossi juga terlihat menjajal trek Mandalika dengan menungganggi Yamaha YZF-R1 GYTR.

"Sirkuit Mandalika adalah trek yang sangat cepat dan mengalir. Banyak tikungan kanan, aspalnya sangat bagus, cengkeramannya kuat, dan tidak bergelombang. Ini benar-benar sirkuit yang menyenangkan untuk dikendarai," ujar Rossi melalui keterangan resmi MGPA.

Istimewa

Kata Rossi sirkuit Mandalika banyak tikungan kanan, aspalnya bagus dan cengkeramannya kuat

Dalam kesempatan ini, Rossi juga melakukan observasi dari lintasan dan pit lane, serta berdiskusi dengan tim teknis dan mekanik terkait performa motor di sirkuit Mandalika, yang dikenal memiliki kombinasi sektor teknis dan lintasan berkecepatan tinggi.

"Riders Academy dibentuk untuk mendukung pembalap sejak awal perjalanan karier mereka, menjadi wadah untuk berbagi pengalaman serta membantu mereka menemukan jalur yang tepat untuk mencapai level tertinggi," ungkap Juara Dunia MotoGP 9 kali ini.

Istimewa

Aksi Rossi di sirkuit Mandalika ditunggu fans fanatiknya di Indonesia

"Indonesia memiliki antusiasme yang sangat tinggi terhadap MotoGP, banyak pembalap muda dengan mimpi besar, dan dengan kehadiran Pertamina Mandalika International Circuit, ini dapat menjadi momen yang tepat bagi mereka untuk berkembang dan menargetkan ambisi tertinggi," imbuh, Rossi, yang juga Team Owner VR46 ini.

Related Article

Related Category