OtoHub.co - Hyundai Indonesia resmi meluncurkan Stargazer Cartenz dan Cartenz X di ajang GIIAS 2025 (23/7/2025).
Stargazer Cartenz merupakan pengembangan Hyundai Indonesia untuk MPV andalannya, Stargazer.
"Cartenz adalah kendaraan untuk keluarga dengan fitur-fitur yang cocok untuk jalanan Indonesia. Seperti macet, jalan sempit trus sudah parkir," jelas Fransiscus Soerjopranoto, COO PT Hyundai Mobil Indonesia.
Perubahan paling mencolok tampak pada sektor eksterior. Dimana tampang depan dan belakang diubah lebih ganteng layaknya Hyundai Creta dan Santa Fe.
Menurut Fransiscus, ada total 9 varian atau tipe untuk kedua model Stargazer.
Baca Juga:
Siap-Siap Sambut Hyundai Stargazer Facelift, Model Lama Masih Layak Dilirik, Intip Spek dan Harganya
Persisnya, Stargazer Cartenz ada varian, sedangkan Cartenz X tersedia 3 varian.
Pada GIIAS 2025 ini juga dirilis harga jualnya.
Untuk harga Stargazer Cartenz dimulai dari Rp 269,9 juta (OTR Jakarta).
Sementara harga Stargazer Cartenz X mulai sari Rp 361,9 juta (OTR Jakarta).