OtoHub.co - Daihatsu kembali eksis memberikan komitmennya untuk menjadi sponsor utama dalam gelaran event bulutangkis internasional, Indonesia Master 2026 yang diselenggarakan pada tanggal 20-25 Januari 2026 di Istora Senayan, Jakarta.
Dukungan ini menjadi bukti nyata bahwa visi Daihatsu tidak hanya berhenti pada acara komunitas otomotif, tetapi juga merambah hingga panggung dunia guna memastikan atlet-atlet terbaik Indonesia memiliki wadah kompetisi yang berkualitas.
Dengan menjadi tulang punggung turnamen sekelas BWF World Tour Super 500 ini, Daihatsu memperkuat posisinya sebagai sahabat setia bulutangkis Indonesia yang tak tergoyahkan.
Melalui dukungan yang berkelanjutan, Daihatsu ingin menularkan energi positif kepada seluruh lapisan masyarakat, termasuk rekan-rekan media, agar terus menjaga kebugaran di tengah dinamika industri otomotif yang semakin cepat bertransformasi.
Bersama dengan Forum Wartawan Otomotif (Forwot) Daihatsu mengadakan acara Fun Badminton yang diikuti oleh para wartawan otomotif dari berbagai media (21/1).

Sri Agung Handayani selaku Direktur Marketing dan Corporate Communication PT Astra Daihatsu Motor
"Kompetisi bulutangkis Daihatsu bersama Forwot ini sejalan dengan visi kami dalam membuat kualitas hidup orang lebih baik melalui implementasi gaya hidup sehat dengan aktivitas olahraga bulutangkis yang menyenangkan, sekaligus konsisten mempromosikan bulutangkis sebagai olahraga kebanggaan masyarakat Indonesia yang mendunia," ujar Sri Agung Handayani, Direktur Marketing dan Corporate Communication PT Astra Daihatsu Motor.
Di tengah riuhnya suasana lapangan, terpancar semangat sportivitas yang membuktikan bahwa kolaborasi solid tidak hanya terjadi di ruang konferensi pers, tetapi juga bisa tercipta melalui ayunan raket dan kejar-kejaran skor yang kompetitif namun tetap penuh gelak tawa.

Jurnalis OtoHub ikut serta dalam Fun Badminton Daihatsu X Forwot
"Olahraga bukan sekadar kompetisi, tetapi wujud nyata sportivitas dan kebersamaan, seperti halnya media dan Daihatsu yang sama-sama mendukung olahraga, khususnya Badminton di Indonesia," ujar Arie Prasetya Krisna selaku Ketua Umum Forwot.
Rangkaian acara Fun Badminton bersama Forwot ini pada akhirnya menjadi pemanasan yang sempurna sebelum seluruh pasang mata tertuju pada kemeriahan Indonesia Masters di Istora Senayan.
Dengan terjalinnya silaturahmi yang hangat melalui kegiatan ini, diharapkan sinergi antara pelaku industri otomotif dan media dapat terus tumbuh searah dengan prestasi badminton Indonesia yang semakin mendunia.

Kemeriahan Fun Badminton Daihatsu X Forwot
Daihatsu percaya bahwa dengan mendukung olahraga yang paling dicintai rakyat ini, mereka juga turut menjaga semangat kebersamaan dan sportivitas yang menjadi pondasi pentingbagi kemajuan bangsa di masa depan.

Rianto Prasetyo















